Anggota Ombudsman RI, Yeka Hendra Fatika menyampaikan hasil Pengawasan/ Uji Petik Lapangan tentang Pencegahan Maladministrasi dalam Rencana Implementasi Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) sebagai Titik Serah Penyaluran Pupuk Bersubsidi pada Kamis (23/4/2025) di Kantor Ombudsman RI, Jakarta Selatan. Hasil ini disampaikan kepada Kementerian Koordinator Bidang Pangan RI, Kementerian Pertanian RI, PT Pupuk Indonesia dan PT Bank Rakyat Indonesia
Anggota Ombudsman RI, Jemsly Hutabarat menjadi narasumber dalam Rapat Koordinasi Pembahasan Tindak Lanjut Rekomendasi mengenai Hak Asasi Manusia bersama dengan Wakil Menteri HAM, Mugiyanto, pada Kamis (24/4/2025) di Gedung Kementerian HAM, Jakarta Selatan.
Anggota Ombudsman RI Indraza Marzuki Rais melakukan pengawasan dan pemantauan secara langsung Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Ujian Tulis Berbasis Komputer - Seleksi Nasional Berbasis Tes, pada Kamis (24/04/2025), di Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta.
Anggota Ombudsman RI, Dadan S. Suharmawijaya, menjadi pembicara tunggal dalam Forum Konsinyering Strategi Pengelolaan Aspirasi dan Pengaduan Masyarakat yang diselenggarakan oleh Badan Aspirasi Masyarakat DPR RI pada Kamis (24/04/25) di Wisma DPR RI, Puncak, Bogor. kegiatan ini membahas persiapan telaah aspirasi masyarakat sebagai langkah menuju pengelolaan aspirasi yang lebih responsif dan kolaboratif antarlembaga.
Ketua Ombudsman RI, Mokhammad Najih bersama Anggota Ombudsman RI, Hery Susanto, Robert Na Endi Jaweng, Dadan S. Suharmawijaya, dan Sekretaris Jenderal Ombudsman RI, Suganda Pandapotan Pasaribu menghadiri Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi II DPR RI membahas program kerja tahun 2025, pada Rabu (23/4/2025) di Gedung Nusantara DPR RI, Jakarta Pusat.
Anggota Ombudsman RI, Yeka Hendra Fatika bersama Kepala Badan Pangan Nasional, Arief Prasetyo Adi menghadiri Rapat Koordinasi Perhitungan HPP GKG dan/atau Beras serta HET Beras yang diselenggarakan oleh Badan Pangan Nasional pada Selasa (22/4/2025) di Jakarta Selatan.
Ketua Ombudsman RI, Mokhammad Najih berfoto bersama usai menerima audiensi Perhimpunan Mahasiswa Hukum Indonesia di Kantor Ombudsman RI, Jakarta pada Selasa (22/4/2025).
Anggota Ombudsman RI, Jemsly Hutabarat memberikan kuliah umum dalam Pendidikan Sespimmen Polri Dikreg ke-65 Tahun Anggaran 2025, pada Rabu (16/4/2025) di Lemdiklat Polri Lembang, Bandung.
Ketua Ombudsman RI, Mokhammad Najih memberikan sambutan dalam acara Halal Bi Halal 1446H Ombudsman RI secara hybrid, pada Selasa (15/4/2025) di Gedung Ombudsman RI, Jakarta Selatan.
Anggota Ombudsman RI, Dr. Hery Susanto, S.Pi., M.Si melakukan pertemuan dengan Wakil Menteri Investasi dan Hilirisasi/BKPM, Todotua Pasaribu dalam rangka koordinasi tindak lanjut penyelesaian laporan masyarakat, pencegahan maladministrasi dalam sektor investasi dan hilirisasi/BKPM serta membahas rencana kerjasama antar lembaga, Selasa, (25/3/2025) di Gedung Kementerian Investasi dan Hilirisasi/BKPM. Dalam Kesempatan yang sama Herry Susanto juga meninjau ruangan pelayanan publik sektor perijinan usaha di Kementerian Investasi dan Hilirisasi/BKPM.
Data Ombudsman
Layanan Pengaduan Pelanggaran Internal
Layanan Pengaduan Online
Cek Status Pengaduan
Tentang Ombudsman
Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum
Pustaka Ombudsman
Layanan Informasi dan Dokumentasi
Reformasi Birokrasi
Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat
Here settings can be configured...