• ,
  • - +

Kabar Perwakilan

Kesadaran Publik Meningkat, Ombudsman Babel Catat 1.149 Aduan Sepanjang 2025
PERWAKILAN: KEPULAUAN BANGKA BELITUNG • Senin, 19/01/2026 •
 
https://belitungtimes.com/kesadaran-publik-meningkat-ombudsman-babel-catat-1-149-aduan-sepanjang-2025/

BELITUNGTIMES.COM, PANGKALPINANG - Tingginya jumlah konsultasi dan laporan masyarakat ke Ombudsman RI Perwakilan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sepanjang 2025 menjadi sinyal kuat meningkatnya kesadaran publik terhadap hak atas pelayanan yang baik.

Dari total 1.149 aduan yang masuk, 787 di antaranya berupa konsultasi, menunjukkan masyarakat semakin aktif mencari solusi sebelum persoalan berkembang menjadi sengketa layanan publik.

Pelaksana Tugas Kepala Perwakilan Ombudsman RI Bangka Belitung, Kgs. Chris Fither bilang fenomena ini sebagai perkembangan positif dalam pengawasan pelayanan publik.

Menurutnya, masyarakat tidak hanya berani melapor, tetapi juga mulai memahami mekanisme pengaduan dan pencegahan maladministrasi.

"Partisipasi masyarakat melalui konsultasi maupun laporan merupakan bentuk kontrol sosial yang sangat penting untuk mendorong perbaikan kualitas pelayanan publik," ujar Fither, Kamis (15/1/2026) .

Selain konsultasi, Ombudsman Babel juga menerima laporan masyarakat, aduan cepat, serta melakukan investigasi atas prakarsa sendiri.

Dari keseluruhan laporan tersebut, Ombudsman telah menyelesaikan 256 laporan, baik pada tahap penerimaan maupun pemeriksaan, sebagai bagian dari upaya memastikan aduan ditangani secara objektif dan profesional.

Ombudsman mencatat, isu pelayanan dasar seperti kesehatan dan pendidikan masih menjadi perhatian utama masyarakat.

Namun demikian, pengawasan juga dilakukan terhadap berbagai isu strategis lain yang berdampak langsung pada kehidupan warga, mulai dari persampahan, BBM, SPMB, PTSL, hingga Program Makan Bergizi Gratis.

"Melalui peran pengawasan ini, kami berharap kualitas pelayanan publik di Bangka Belitung terus meningkat, seiring dengan semakin aktifnya masyarakat dalam mengawasi dan melaporkan dugaan maladministrasi," kata Chris. (SAW)





Loading...

Loading...
Loading...


Loading...
Loading...