Ombudsman Papua Barat Gelar Halal Bihalal dan Paskah Bersama, Perkuat Toleransi dan Kebersamaan

MANOKWARI - Dalam rangka memperkuat silaturahmi dan semangat kebersamaan, Omudsman RI Perwakilan Provinsi Papua Barat menyelenggarakan kegiatan Halal Bihalal dan Perayaan Paskah bersama pada Rabu (23/04/2025) di Media Center Kantor Perwakilan Ombudsman.
Kegiatan ini merupakan wujud komitmen Ombudsman dalam menjunjung tinggi nilai-nilai toleransi, kebhinekaan, dan persatuan, serta sebagai refleksi kebersamaan pasca Idulfitri 1446 H dan Paskah 2025.
Acara dibuka oleh Kepala Perwakilan Ombudsman RI Provinsi Papua Barat, Amus Atkana. Dalam sambutannya, ia menekankan pentingnya momentum ini untuk mempererat hubungan antar insan Ombudsman, tanpa memandang latar belakang agama, dan sebagai sarana refleksi diri.
"Halal bihalal dan perayaan Paskah bersama ini adalah bentuk penghormatan terhadap keberagaman. Semangat kebersamaan dan pelayanan publik yang inklusif harus terus menjadi nilai utama dalam setiap langkah Ombudsman," kata Atkana.
Kegiatan diisi dengan doa lintas agama dan ramah tamah, menciptakan suasana hangat dan penuh kekeluargaan.
Perwakilan Ombudsman RI Papua Barat berharap semangat kebersamaan dan toleransi yang tercermin dalam perayaan ini dapat terus ditanamkan dalam pelaksanaan tugas sehari-hari, guna mewujudkan pelayanan publik yang adil, transparan, dan berpihak kepada masyarakat. (FF/ORI-Papbar)