• ,
  • - +

Kabar Perwakilan

Ombudsman Kalsel Usulkan Puskesmas Sungai Andai Sebagai Puskesmas Ramah Pelayanan Publik
PERWAKILAN: KALIMANTAN SELATAN • Senin, 20/01/2025 •
 
Jajaran Asisten Ombudsman bersama Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin pada Jumat (17/01/2025) foto by Pencegahan Maladministrasi

Banjarmasin - Perwakilan Ombudsman RI Provinsi Kalimantan Selatan mengusulkan adanya penetapan Puskesmas Ramah Pelayanan Publik. Salah satunya yang diusulkan adalah Puskesmas Sungai Andai. Karena Puskesmas dimaksud telah mendapatkan Penilaian Kepatuhan Pelayanan Publik pada Zona Hijau dari Ombudsman RI.

"Kami harapkan dengan adanya program Puskesmas Ramah Pelayanan Publik ini, ada perubahan mindset dan cultureset oleh petugas dalam memberikan pelayanan di Puskesmas. Semakin prima dalam memberikan pelayanan," tutur Kepala Keasistenan Pencegahan Maladministrasi Perwakilan Ombudsman RI Kalimantan Selatan M. Firhansyah, pada saat melakukan kunjungan dalam program "Ombudsman Baelang" ke Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin pada Jumat (17/01/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Keasistenan Pencegahan maladministrasi Perwakilan Ombudsman RI Kalimantan Selatan diterima langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin Tabiun Huda beserta jajarannya.

"Kami mendukung penuh program pencanangan Puskesmas Ramah Pelayanan Publik, dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan publik, khususnya di Puskesmas di Banjarmasin," sambut  Tabiun Huda.

Firhan melanjutkan, diharapkan dengan adanya penetapan Puskesmas Ramah Pelayanan Publik, Puskesmas lainnya juga dapat mengikuti, hingga menularkan ke instansi pelayanan publik lainnya.

Ombudsman Baelang adalah program kunjungan kelembagaan ke instansi penyelenggara pelayanan publik, dalam rangka membangun koordinasi, sinergi serta penguatan dalam pengawasan pelayanan publik. "Baelang" adalah bahasa banjar, yang kalau diterjemahkan kedalam Bahasa Indonesia adalah berkunjung, bersilaturahmi. (SH/PC25)







Loading...

Loading...
Loading...


Loading...
Loading...