Meriahkan HUT Ke-25 Ombudsman Kalbar gelar Bakti Sosial

PONTIANAK - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-25 Ombudsman RI, Perwakilan Ombudsman RI Provinsi Kalimantan Barat mengadakan kegiatan bakti sosial. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 3 Maret 2025, di UPT Panti Sosial Rehabilitasi Lanjut Usia dan Rehabilitasi Penyandang Disabilitas (PSRLU-RPD) Mulia Dharma, yang berlokasi di Kabupaten Kubu Raya. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Perwakilan Ombudsman RI Kalimantan Barat, Tariyah, S.Pd.I., M.H., sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan.
Acara tersebut diisi dengan dialog bersama pengelola panti, penyerahan bantuan dan meninjau langsung rumah/kamar inap penghuni panti. Bantuan ini berasal dari swadaya insan Ombudsman RI Kalimantan Barat yang dikumpulkan secara sukarela oleh seluruh insan Ombudsman dan pimpinan.
Dalam sambutannya, Tariyah menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar seremonial, melainkan wujud nyata komitmen Ombudsman RI untuk terus berkontribusi dan bermitra dengan berbagai pihak untuk bersama-sama wujudkan pelayanan publik yang prima. "Selain tugas utama mengawal pelayanan publik, kami juga ingin hadir langsung di tengah masyarakat, terutama bagi lansia dan penyandang disabilitas yang membutuhkan perhatian lebih," ujarnya.
Kepala UPT Panti Mulia Dharma, menyambut positif inisiatif ini. "Bantuan ini sangat berarti bagi para penerima manfaat. Kami berharap kolaborasi seperti ini dapat terus berlanjut untuk mendorong kesadaran bersama dalam melindungi kelompok rentan," ia juga menambahkan bahwa UPT Panti Mulia Dharma saat ini merawat 80 orang lansia, mereka berasal dari lansia terlantar atau lansia yang sengaja ditelantarkan. Kegiatan bakti sosial ini juga diisi dengan interaksi langsung antara Insan Ombudsman dengan penghuni panti, termasuk dialog tentang keseharian dan latar belakang kehidupan mereka.
Tariyah menambahkan, momentum HUT Ke-25 Ombudsman RI menjadi pengingat untuk terus memperluas kontribusi nyata bagi masyarakat. "Kami berharap langkah kecil ini dapat menginspirasi lebih banyak pihak untuk bergerak bersama membangun kepedulian sosial," tutup Tariyah. (DV/ORI KALBAR)