• ,
  • - +
Pimpinan Ombudsman Ngopi Bareng Pewarta
Kabar Ombudsman • Rabu, 17/07/2019 •
 

Jakarta - Ombudsman RI mengundang para rekan Pewarta Media Massa untuk berdiskusi seputar isu pelayanan publik terkini di Ruang Serbaguna Kantor Ombudsman pada Rabu (17/7). Hadir dalam acara, Ketua Ombudsman RI  Prof. Amzulian Rifai beserta para Anggota, Alvin Lie, Laode Ida, Ninik Rahayu dan Alamsyah Saragih.

Dalam sambutannya Amzulian menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada Rekan Pewarta yang selama ini turut aktif dalam mengawal isu-isu pelayanan publik dan Ombudsman. Sehingga masyarakat juga semakin mengenal dan memahami tugas dan fungsi Ombudsman RI.

Acara yang dihadiri oleh Ketua dan para Anggota Ombudsman Republik Indonesia ini memaparkan materi terkait isu yang sedang diperbincangkan saat ini secara lugas dan transparan. Para awak media yang diundang pun antusias dengan pemaparan yang telah diberikan dan turut berdiskusi mengenai beberapa masalah pelayanan publik. 

Seperti persoalan silang pendapat antara Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly dengan Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah yang berimbas pada terhambatnya pelayanan publik di Kota Tangerang. "Kami (Ombudsman) akan mengundang kedua belah pihak, silakan bertikai sampai pengadilan tapi pelayanan kepada masyarakat jangan dijadikan senjata," tukas Anggota Ombudsman, Alvin Lie. (awp/mg2)





Loading...

Loading...
Loading...
Loading...