• ,
  • - +
Dorong Wujudukan Pegawai Merdeka Bekerja, Ombudsman RI Gelar Seminar Nasional
Kabar Ombudsman • Selasa, 29/08/2023 •
 
Ketua Ombudsman RI, Mokhammad Najih

Jakarta - Ketua Ombudsman RI, Mokhammad Najih mendorong seluruh pegawai di lingkungan Ombudsman RI untuk dapat berpikir kreatif dan inovatif dalam melayani masyarakat. Salah satu intrumen untuk menciptakan tenaga kerja yang mumpuni ialah dengan memberikan ruang otonom kepada pekerja untuk 'merdeka' dalam mengatur, menata serta bertanggung jawab atas pekerjaan mereka sendiri.

"Penyelenggaran kelembagaan negara ini adalah meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat dan tentunya hal ini harus didukung oleh komponen pegawai yang mumpuni," ucap Najih dalam Seminar Nasional "Wujudkan Pegawai Merdeka Bekerja dan Produktif untuk Indonesia Maju di Gedung Ombudsman RI pada Selasa (29/8/2023).

Najih juga menjelaskan bahwa Ombudsman RI ikut bertanggung jawab pada transformasi tata kelola pelayanan publik untuk mecapai Indonesia Emas 2045 dimana Ombudsman mendorong agar setiap instansi penyelenggara pelayanan publik tidak hanya patuh hukum namun juga wajib mendorong pelayanannya agar lebih berkualitas, mudah, cepat, terjamin dan berdampak bagi masyarakat.

Selanjutnya, Najih juga memaparkan bahwa terdapat empat tahapan tranformasi pelayanan publik untuk mencapai Indonesia Emas 2045. Pertama, pada 2025-2029 penguatan fondasi transformasi yakni kelembagaan yang tepat fungsi; kedua, 2030-2034 akselerasi tranformasi yakni kelembagaan yang kolaboratif dan simplikasi berbasis teknologi informasi; ketiga, 2035-2039 ekspansi global yakni kelembagaan adaptif, tenaga kerja kompetitif dan masyarakat sipil mandiri; dan 2040-2045 perwujudan Indonesia Emas yakni regulasi yang adaptif, tata asas serta tata kelola kelola yang berintergritas, tangkas dan kolaboratif.

"Karena itu saya berharap melalui seminar ini insan Ombudsman dapat memahami merdeka bekerja untuk lebih produktif untuk Indonesia maju adalah bukan untuk diri sendiri tapi untuk masa depan bangsa dan generasi yang akan datang," tutup Najih. Turut hadir sebagai narasumber Anggota Ombudsman RI, Jemsly Hutabarat, Dokter Spesialis Kejiwaan, Tribowo T. Ginting dan Dokter Spesialis Okupasi, Ariningsih.





Loading...

Loading...
Loading...
Loading...