• ,
  • - +

Artikel

Training of Trainer Jejaring Ombudsman Perwakilan Sumatera Utara
• Kamis, 01/08/2019 • Arya Banga
 
Ketua Unit Kerja Khusus Komstrat menyampaikan materi mengenai Partisipasi Masyarakat pada kegiatan ToT Parmas di Medan

Ombudsman Perwakilan Sumatera Utara pada hari Selasa, 30 Juli 2019 melaksanakan kegiatan Training of Trainer Partisipasi Masyarakat dalam Pengawasan Pelayanan Publik di Hotel Le Polonia Medan. Kegiatan pelatihan ini di ikuti oleh 16 peserta dari Gabungan Serikat Buruh Independen Sumut, Persatuan Gereja Indonesia Sumut, Pemantau Keuangan Negara Wilayah Deli Serdang, Korps Bela Negara Indonesia, Rumah Budaya Tonggo, Akademisi UNIMED, Kawal Medan, Jawa Nusantara Bersatu, Persatuan Pedagang Pasar Tradisional Medan, Jurnalis SIB, dll.

Kegiatan yang dimulai pada pukul 09.00 WIB dan selesai pada pukul 16.00 WIB diawali dengan sambutan dari Kepala Perwakilan Ombudsman Sumatera Utara, Bapak Abyadi Siregar, dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa pelatihan ini sebagai kelanjutan dari pertemuan berkala yang sudah dilakukan guna menjaring peserta yang dianggap potensial. Dengan mengikuti kegiatan ini diharapkan peserta semakin paham terhadap tugas, fungsi dan kewenangan Ombudsman RI dan lebih berani ikut serta mengawasi pelayanan publik.


Kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi mengenai Ombudsman RI, Pelayanan Publik, Partisipasi Masyarakat, Penyampaian Laporan kepada Ombudsman RI, dan di sesi akhir dilakukan praktek mengenai bagaimana cara menyampaikan pengaduan ke Ombudsman RI. Selain dari Kepala Perwakilan dan Asisten Ombudsman Perwakilan Sumatera Utara, hadir juga Asisten Ombudsman RI dari Tim Khusus Komunikasi Strategis (Tim Komstrat) Jakarta sebagai narasumber, yaitu Diah Suryaningrum dan Arya Banga, selain menjadi narasumber, Tim Komstrat juga menyampaikan permainan Kahoot kepada peserta.


Semangat dan antusias peserta dalam mengikuti pelatihan ini terlihat dari setiap sesi, peserta secara aktif bertanya dan saling berinteraksi dengan sesama narasumber dan peserta lainnya. Kondisi ruangan yang nyaman, sikap narasumber yang ramah dan interaktif membuat peserta menjadi semangat dan ceria, meski pelaksanaan pelatihan serius namun berjalan santai.

Dalam kesempatan tersebut disampaikan adanya kekhawatiran dari peserta dalam mengikuti pelatihan, yaitu peserta khawatir dengan waktu yang sangat singkat sehingga penyampaian materi tidak dapat tersampaikan semua, mereka juga khawatir bahwa materi yang disampaikan tidak dapat dipahami, namun di akhir pelatihan, semua kekhawatiran tersebut tidak terjadi karena meski waktu yang sangat singkat, tetapi semua materi yang disampaikan dapat dipahami oleh semua peserta.


Harapan peserta setelah mengikuti pelatihan ini yaitu dapat lebih memhami mengenai tupoksi Ombudsman RI. Selain itu, Peserta juga berharap bahwa setelah pelatihan ini agar dapat dibuat rencana tindak lanjut nya untuk para jejaring Ombudsman di wilayah Sumatera Utara, dan agar pelatihan dan pertemuan antara Ombudsman dengan jejaring berjalan rutin dan koordinasi dapat berjalan dengan baik.





Loading...

Loading...
Loading...
Loading...