• ,
  • - +

Artikel

Ombudsman Bersama Masyarakat Disabilitas Kawal Pelayanan Publik Prima
• Senin, 03/12/2018 • Sidik Aji Nugroho
 
Penyerahan hadiah games oleh salah satu Asisten Ombudsman RI Jatim (foto by Ajik)

SURABAYA - Memperingati hari Disabilitas internasional  Ombudsman RI Perwakilan Jawa Timur membuka pojok pengaduan di gedung Badan Koordinasi Kegiatan Kesejahteraan Sosial  (BKKKS) Kota Surabaya  pada Minggu, (2/12).  Pada acara yang diselenggarakan oleh BKKKS ini Ombudsman diajak berpartisipasi untuk melakukan sosialisasi tentang Ombudsman dan pelayanan publik. 

 Kepala Keasistenan Pencegahan Ombudsman RI Jawa Timur, Muflihul Hadi mengatakan  pelayanan publik harus adil untuk setiap orang terutama kepada yang membutuhkan pelayanan khusus. "Dalam hal ini Ombudsman menekankan bahwa  pelayanan publik harus adil dan ramah pada semua orang, tidak terkecuali untuk saudara kita yang berkebutuhan khusus. Tidak hanya dengan disediakan sarana tapi harus dengan pemberian pelayanannya"jelasnya.

Senada, Asisten Bidang Pencegahan Ombudsman RI Jatim,  A. Azmi Mudyadad  mengatakan setelah kegiatan ini diharapkan masyarakat yang berkebutuhan khusus jika mengalami tindakan maladministrasi bisa melaporkan  kepada Ombudsman. Selain membuka pojok pengaduan untuk menerima konsultasi dan pengaduan langsung di tempat bagi  masyarakat,  Ombudsman  juga mengadakan permainan lempar panah maladministrasi  yang berhadiah menarik untuk pemenangnya.





Loading...

Loading...
Loading...
Loading...