• ,
  • - +

Artikel

27 Instansi Layanan Publik Hadir. Ombudsman Kalsel Sukses Gelar Festival Pelayanan Publik 2019.
• Senin, 28/10/2019 • Muhammad firhansyah
 
Prosesi selebrasi Festival Pelayanan Publik 2019 di hadiri Anggota Ombudsman RI Ahmad Suaedy, Walikota Banjarmasin Ibnu Sina, Kepala Perwakilan Ombudsman RI Kalsel Noorhalis Majid (Fhoto By Tim Pencegahan )

Banjarmasin (27/10/2019)

Dalam rangka memperingati Hari jadinya yang ke 9. Ombudsman RI perwakilan Kalimantan Selatan menggelar Festival pelayanan Publik 2019 bertema : menuju Kalimantan Selatan Melayani bebas Maladministrasi".bertempat di Siring Menara pandang Banjarmasin Acara berlangsung dari 26-27 Oktober 2019

Kegiatan yang dibuka oleh Anggota Ombudsman RI Ahmad Suaedy dan dihadiri langsung oleh Walikota Banjarmasin Ibnu Sina. Kepala perwakilan Ombudsman Kalsel Noorhalis Majid beserta para pimpinan Instansi Penyelenggara pelayanan publik ini berlangsung meriah.

Dalam sambutannya Ahmad Suaedy menyampaikan apresisasinya kepada Ombudsman Kalsel atas pencapaian kinerja di bumi lambung mangkurat

" Kita salut Ombudsman Kalsel di usianya yang sudah ke 9 tahun, banyak berkontribusi atas  perubahan pelayanan publik di daerah, bahkan kita lihat bersama dari antusias para instani yang ikut terlibat meski tempat terbatas" Kata Suaedy

Menurutnya Festival kali ini menjadi ajang motivasi dan kompetisi sehat bagi instansi pemerintah daerah maupun kementerian dan lembaga untuk memberi yang terbaik dalam pelayanan publik

Hal senada juga disampaikan Walikota Banjarmasin Ibnu Sina

Ia sepakat dengan tema yang di usung oleh Ombudsman yakni  menuju Kalimantan Selatan melayani bebas maladministrasi

Ibnu menyampaikan selamat atas hari jadi yang ke 9 bagi Ombudsman perwakilan Kalsel karena turut memberikan perubahan atas pelayanan publik di daerah semakin baik. masyarakat lebih paham dan lebih mengetahui apa saja pelayanan-pelayanan yang disediakan pemerintah Kota Banjarmasin

"kami atas nama pemerintah Kota Banjarmasin mengapresiasi kegiatan festival pelayanan publik ini. dan berharap dapat memberikan manfaat seluas-luasnya bagi masyarakat " ujarnya

Sementara itu Kepala Perwakilan Ombudsman Ri Kalsel Noorhalis Majid menjelaskan . Festival pelayanan publik tak hanya sekedar berbentuk pameran tetapi 27 instasni yang hadir memberikan penjelasan, konsultasi dan layanan public langsung kepada warga atau pengunjung sehingga manfaatnya benar-benar dirasakan oleh publik

Noorhalis menuturkan  pihaknya sengaja mengundang sejumlah layanan krusial yang bisa banyak membantu publik dalam soal layanan dan yang menjadi point utama adalah mendekatkan instansi kepada masyarakat kalsel.

"Kita undang instansi yang sering di akses dan dibutuhkan masyarakat, seperti bidang Adminduk, PTSP, pertanahan, pendidikan, kesehatan infrastruktur, perbankan,kepolisian  dan masih banyak lainnya

Dalam festival pelayanan publik tersebut dihadiri 27  instansi pelayanan publik seperti. Kepolisian, Kantor Pertanahan PTSP, Adminduk, Bpjs kesehatan dan tenaga kerja, Kantor imigrasi  lapor Paman, Baznas, KPU, Bawaslu, PDAM Bandarmasih, BPOM, Bakeuda, PLN, Dinas kesehatan, RSUD, Bulog dll 

selain menggelar pameran dan inovasi pelayanan publik Ombudsman juga mengisi dengan sejumlah kegaiatan seru Di antaranya lomba bakisah Bahasa Banjar yang diikuti 40 peserta dari berbagai kalangan. Dalam lomba ini peserta diminta menceritakan tentang pelayanan publik dalam Bahasa Banjar dengan berbagai kisah yang menarik, kemudian ada berbagai pentas seni, bazaar, kuliner, games, dan berbagai doorprize.



Loading plugin...



Loading...

Loading...
Loading...
Loading...